
Tangerang, aspirasipublik.com – Terjadi Kericuhan dengan Aliansi Ormas Curug di Pembangunan Sekolah SMP Negeri 5 Curug yang berada di kampung Cijengir Rw 003 saat melakukan Mediasi dengan pihak Pimpinan Proyek. Sabtu 22/10/2022.
Aliansi Ormas Curug yang tergabung beberapa Ormas di wilayah Curug ke lokasi Pembangunan Sekolah yang saat ini sedang melakukan Pekerjaan Cantenvil (Urugan).

Saat awak media di lokasi salah satu Perwakilan Ormas berteriak – teriak diduga pemicu kemarahan Aliansi Ormas Curug terjadi.”
Salah satu Perwakilan Aliansi Ormas Curug pun Menjelaskan kita adalah penyalur aspirasi masyarakat, pemberdayaan masyarakat, pemenuhan pelayanan sosial, partisipasi masyarakat untuk memelihara, menjaga, dan memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa (sinergitas) di dalam pembangunan proyek ini , ujar DD pada Sabtu , 22/10/2022.
Saat kedua belah pihak sedang mengadakan mediasi, salah satu perwakilan Ormas yang tidak tergabung di Aliansi Ormas Curug dengan lantang berteriak tidak bisa seperti itu, kuat dugaan itulah pemicu kemarahan dari Aliansi ormas Curug yang lain, sehingga semua aliansi ormas yang ada di luar mencoba menerobos masuk ke dalam ruangan, namun berhasil di tahan oleh ketua RW 14 Binong permai saat ada di lokasi.
Suasana kembali kondusif setelah dilakukan mediasi ulang, namun kali ini hanya perwakilan saja yang di perkenankan untuk masuk di dalam ruangan. Lain hingga pukul 18.00.wib.
Dalam mediasiĀ Pimpinan Proyek mengatakan saya sudah komunikasi dan duduk bareng di kantor kelurahan Binong bersama Lingkungan, Ucapnya .

Saya pun dari Lembaga pemantau penyelenggara anggaran republik Indonesia ucap Pimpro ” Imbuhnya kalau mau ? buat surat saja untuk pengajuan sebagai partisipasi ( potensi) Karena sekarang sedang pengurugan tanah kalau cocok silahkan masuk, dan saya pun sudah komunikasi dengan lingkungan, RT / RW , Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang, dan Lurah Binong , Tandasnya.
Hingga berita ini di terbitkan awak media akan konfirmasi terkait kejadian ini ke Lurah, Camat Dan Dinas Pendidikan. (Parlin)