
Padang, aspirasipublik.com – Sebelum Grand Opening yang dilaksanakan Foursides coffreshop pada hari sabtu (11/12) terlebih dahulu digelar soft opening pada hari rabu (8/12) dengan mengundang sebanyak 20 orang anak yatim dari yayasan pondok pesantren perkampungan minang kabau. Dimana kegiatan tersebut digelar di Jalan Kampung Dobi No.33,” Ucap Wahyu selaku Owner Foursides Coffeeshop.
Wahyu Anugerah Lestari, sebagai Owner Cafe Foursides menyampaikan kepada Insan Pers, bahwa usaha perdana yang saya miliki dibidang kuliner. Hal ini termotivasi dan terinspirasi karena saya suka minum kopi ditempat orang, apa salahnya saya bikin sendiri tempat nongkrong bersama teman – teman sambil nenikmati kopi yang begitu enak. Awal nya usaha ini di support oleh orang nomor dua di sumbar (Audy joinaldy) yang memberikan semangat dengan kata – kata “kalau kita berbisnis itu tidak mengutamakan keuntungan diri sendiri, tetapi kita memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk bisa menikmati kopi dari “Foursides Coffee shop yang ada inteknya kepada masyarakat,” Ungkapnya.
Foursides coffeeshop adalah suatu tempat yang cocok para kaum millenial untuk nongkrong, bertukar pikiran dan tempat refresing setelah letih sepulang kerja dan bisa menikmati kopi dengan bernacam – macam rasa dan diselingi dengan beraneka rasa kue donat yang merupa kan sajian menu yang terfavorit ditempat ini.
Didalam acara puncaknya (grand opening) pada hari sabtu (11/12), begitu antusiasnya para anak – anak muda ingin menikmati racikan kopi dari foursides Cofeeshop, walaupun suasana dimalam itu diguyur hujan dan dingin, dengan minum kopi disini, tubuh jadi hangat dan bersemangat dengan menikmti secangkir kopi sambil mendengarkan musik yang dimainkan oleh anak – anak muda,” Tutur Wahyu.
Audy joinaldy, Wagub sumbar, yang juga sosok dari kaum millenial, juga menyempatkan diri untuk hadir dimalam tersebut, yang merupakan teman dekat wahyu. Pada malam ini diiringi dengan pemotongan nasi tumpeng yang disaksikan oleh Audy. Walaupun suasana hujan dimalam itu cukup menggoyangkan tubuh, namun para pecandu kopi bertambah ramai dan silih berganti berdatangan pada malam itu. Mulai dari soft opening sampai Grand opening, Owner foursides coffeeshop memberikan promo – promo kepada pelanggan untuk 50 orang pelanggan pertama memberikan gratis minuman, setelah bagi yang berbelanja diberikan discount 10 persen dari total belanja,” Papar Wahyu
Pemilik cafe fioursides Coffeeshop” wahyu, punya konsep tersendiri dalam membuka usahanya yang baru ini yaitu memberikan fasilitas – fasilitas kepada pengunjung dan sambil beramal. Dalam hal ini ada tiga program yang diakukan, Pertama: Setiap pembeli satu cup Coffee sama menyumbang sekitar Rp. 2000, yang dikumpulkan sampai akhir bulan, setelah itu diberkan kepada pesantren atau panti dengan maksud untuk pelanggan bisa bersedekah.
Kedua tempat ini free untuk kegiatan pembahasan masalah sosial, itu gratis tempatnya hanya cukup makan dan minum yang bayar. Yang ketiga ada panggung dibelakang bisa dipergunakan untuk kegiatan – keguatan lain secara gratis tempatnya, tapi makan dan minum bayar. Kemudian disini mengutamakan pelayanan yang terbaik terhadap semua pengunjung sampai saat ini kami tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes),” Papar Wahyu, yang sekaligys Dewan Penasehat di PJID Prov. Sumbar. (Edril)