
Jakarta, aspirasipublik.com – UMKM harus naik kelas pesan Bapak Menteri Koperasi dan UMKM bapak Teten masduki dalam diskusi dengan HIPWI FKPPI yang diwakili oleh Ketum Toro sudarmadi, Waketum Yaya Tarigan, Ketua OKK Wisnu wibawamurti dan Ketua Ekonomi Poltak Siahaan di Gedung Kementerian Koperasi dan UMKM. Hari Rabu, tanggal 28 Desember 2022 dengan bahasan menumbuh kembangkan usaha kecil dan usaha industri menengah sebagai penyokong ekonomi negeri yang penting dan utama dan meminta kesedian Bapak Menteri untuk dapat membuka acara ” Gerak Kreatif (Grak) UMKM HIPWI FKPPI ” tanggal 20 sampai dengan 22 Januari 2023 bertempat di Spark senayan Jakarta Pusat yang menghadirkan para Jagoan UMKM untuk dapat berkolaborasi HIPWI FKPPI.
Keberhasilan Indonesia dalam menghadapi covid 19 merupakan momentum tumbuhnya industri kecil dan menengah, yang pada tahun ini sudah sangat bagus tapi dirasa belum optimal.

Besar harapan bapak Menteri untuk menumbuh kembangkan UMKM menjadi naik kelas dalam membangun kerjasama dengan industri kelas Besar sehingga terjadi keharmonisan pertumbuhan ekonomi yang kuat disetiap bidang.
Menjadi 4 bagian negara ekonomi terkuat dunia bukanlah mimpi tapi target yang dapat disangat dicapai bila secara bersama sama semua industri sembuh.
Pada kesempatan yang sama, bapak menteri berharap HIPWI FKPPI turut berperan aktif dalam program program pemerintah, khusus nya dalam bidang umkm. Dengan demikian resesi ekonomi yg melanda dunia saat ini, kedepan nya dapat di hadapi dan dilewati bersama.
Diskusi yang berlansung hangat dan banyak.membawa peluang berkerjasama membangun negeri.
Salute buat Kementerian Ekonomi dan UMKM yang selalu berdaptasi dengan perkembangan dan menjadi pelopor perubahan yang baik. (Poltak – Apresiasi Publik)