
Bogor, aspirasipublik.com – Melalui program KKN masyarakat diharapkan: a. Memperoleh bantuan pemikiran, tenaga, dan IPTEKS dalam merencanakan dan melaksanakan pembangunan. b. Memperoleh cara-cara baru yang dibutuhkan untuk merencanakan, merumuskan dan melaksanakan pembangunan.
Terutama di daerah pedesaan, pentinnya masukan yang dapat memutar roda perekonomian serta membangun generasi penerus yang lebih cemerlang sehingga kontribusi dari dunia Pendidikan tinggi sangat diperlukan.

Dalam melaksanakan kegiatan, sudah tentu ada pertemuan dan perpisahan seperti yang sedang dilaksanakan di desa pangkal jaya, kecamatan nanggung, kabupaten bogor pada hari selasa tanggal. 23/8/2022. Mahasiswa UIN yang melaksanakan KKN di desa pangkal jaya mengadakan perpisahan dengan kades serta jajarannya
Adapun dalam pelaksanaan perpisahan tersebut Kades Pangkal Jaya, Taupik Sumarna, SE., mendapat cindera mata dari mahasiswa UIN Jakarta. (Surya)