
Pontianak, aspirasipublik.com – Kamis (28/10/21) Mahasiswa melakukannunjuk rasa dalam rangka peringatan Sumpah Pemuda/di di Bundaran Digulis Universitas Tanjungpura Pontianak, kegiatan tersebut mendapat pengamanan dari Polresta Pontianak yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Kombes Andi Herindra, S.I.K., ditengah peristiwa unjuk rasa Mahasiswa tersebut.
Sebelum turun kelapangan Kapolresta melakukan apel kesiapan mempersiapkan personil yang terlibat 500 orang dari seluruh jajaran Polresta bagi yang terlibat langsung pengamanan.
Arahan dari Kapolresta berupa Instruksi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada massa Aksi dan masyarakat lain secara humanis, anggota tidak dibenarkan membawa senjata api jenis apapun dalam kegiatan pengamanan unras tersebut, dan agar tidak terprovokasi dalam waktu pengamanan tetap memberi himbauan dan jaga protokol kesehatan.
Unjuk rasa dilakukan sekitar pukul 16.00 dengan dua kelompok komponen pelaku unjuk rasa yang melakukan mimbar bebas daei Forum BEM se Kalimantan Barat (FKBK) berjumlah sekitar 250 orang, dan sisi lain digelar aksi oleh Solidaritas Mahasiswa Pengemban Amanat Rakyat (Solmadapar) berjumlah sekitar 20 orang.
Dalam penyampaian orasi tersebut perwakilan unras menyampaikan beberapa tuntutan skala regional dan nasional antara lain Transparasi dana penanganan Covid 19, Penuntasan kasus Eksploitasi anak, serta untuk KPK segera selesaikan masalah Korupsi Bansos, BLBI, Benis Lobster, dan Suap Dirjen Pajak.
SOLMADAPAR melakukan blokade setengah ruas jalan dengan melakukan pembakaran ban bekas di sekitar tugu bundaran digulis, namun petugas pengamanan dari Polresta Pontianak dengan sigap dan memberi pengertian kepada massa untuk memberikan akses jalan bagi masyarakat umum pengguna jalan agar tidak menimbulkan kemacetan ujar Kombes Andi Herindra, S.I.K ditengah unjuk Rasa yang terjadi, kapolresta juga menjelaskan kegiatan berjalan tertib dan lancar walaupun ada kegiatan bakar ban yang memancing kerawanan sudah dapat dikendalikan dengan baik.
Bagi massa yang melakukan unjuk rasa mendapatkan pembagian air mineral dan kue dari Anggota Polwan Polresta Pontianak sebagai wujud pengayoman Polri kepada peserta aksi damai tersebut, kegiatan unjuk rasa berakhir hingga menjelang maghrib sekitar pukul 17.30 ketika masuk waktu sholat maghrib ditengah aksi menggelar sejadah dengan pelaku kumandang adzan Aipda Sudaryadi dari Sat Binmas Polresta diatas trotoar bundaran tugu gulis Universitas Tanjungpura. (Ridwan, S. S.H.)