
Bogor, aspirasipublik.com – Pasien yang terjangkit Covid-19 di Indonesia sampai saat ini masih terus bertambah. Padahal pandemi sudah berlangsung selama lebih dari 500 hari. Berdasarkan data milik pemerintah hingga Jumat (30/7/2021) pukul 12.00 WIB terjadi penambahan 41.168 orang yang terjangkit Covid-19 dalam 24 jam terakhir. Dengan demikian, jumlah pasien yang terjangkit Covid-19 kini berjumlah 3.372.374 orang terhitung dari Maret 2020.
Informasi tersebut disampaikan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 kepada wartawan Jumat sore. Data tersebut juga bisa diakses melalui laman covid19.go.id yang diperbaharui setiap sore. Data yang sama juga menunjukkan ada pasien penambahan pasien sembuh sebanyak 44.550 orang.
Hingga saat ini Pelaksanaan protokol Kesehatan adalah upaya yang ampuh guna memutus mata rantai pandemi Covid – 19. Dengan demikian untuk pelaksanaan protokol Kesehatan harus dilakukan dengan ketat. Untuk itu diharapkan kerjasama dari masyarakat itu sendiri.
Melihat kondisi tersebut diatas, jajaran koramil 0621-17 nanggung melaksanakan pengasawan terhadap pelaksanaan protokol kesehatan lebih pagi dari biasanya, hal ini dilakukan karena pengunjung pasar ramenya pada pagi hari dan luput dari pengawasan. Dikhawatirkan penyebaran vovid bisa terjadi. Maka dari itu untuk mengatasi hal tersebut jajaran koramil 0621-17 nanggung dalam melaksanakan tugasnya untuk memantau pengunjung maupun pedagang dilaksanakan lebih pagi lagi dengan tujuan untuk antisipasi covid 19. (Surya)