
Bogor, aspirasipublik.com – Untuk melindungi masyarakat miskin dan rentan dari dampak pandemi COVID-19 pemerintah telah merancang beberapa program jaminan perlindungan sosial. Salah satunya adalah Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-Dana Desa), yaitu bantuan keuangan yang bersumber dari Dana Desa dan ditujukan bagi masyarakat miskin dan rentan yang kesulitan dalam memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari terutama akibat wabah COVID-19. Masyarakat miskin dan rentan yang belum menerima bantuan dari skema jaminan kesejahteraan sosial lain seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dan Kartu Prakerja berhak menerima bantuan ini.
Untuk membantu mengurangi beban seluruh warga yang terkena dampak covid 19. Pada hari selasa, tanggal. 15/6/2021. Kades Sukaluyu, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor AOS, S.Pdi bekerjasama dengan Babinmas Bripka Andi, BPD serta staf desa untuk melaksanakan penyaluran BLT (bantuan lansung tunai) dari dana desa untuk bulan maret sebanyak 150 kpm. Adapun per kpm mendapatkan bantuan sebesar 300 ribu rupiah.
Sebelum pelaksanaan penyaluran BLT dilaksanakan Kades Sukaluyu Aos, S.Pdi melaksanakan rapat kordinasi dengan seluruh jajarannya dilanjutkan penyerahan masker serta kaos PPKM, kegiatan ini juga disaksikan oleh Babinmas Bripka Andi dari awal sampai akhir acara. (Surya)