
Jakarta, aspirasipublik.com – Pemerintah Indonesia menetapkan status bencana non alam terhadap wabah penyakit virus corona Covid-19 dengan diterbitkannya Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 Tahun 2020 Tentang Penyebaran Corona Virus Disiase (Covid-19) Sebagai Bencana Nasional.Hal ini tidak menghalangi prosesi jalannya sidang Terbuka promosi Dr. Maria Ekowati, S. Sos., M.AP. dengan tetap melakukan petunjuk Protokol kesehatan, Menggunakan Masker, Cucitangan, Menjaga Jarak dan dilakukan dengan daring serta hadir langsung. Promotor dan Penguji di kampus IPDN gedung pasca sarjana cilandak jakarta selatan, Rabu Tanggal 16 September 2020 yang berlangsung sekitar 3 jam dan tidak boleh menghadirkan keluarga maupun kerabat.

Komisi Promotor, yang terdiri dari: 1. Prof. Dr. Murtir Jeddawi, SH, MH, M.Si (Daring) 2. Prof. Dr. H.M. Aries Djaenuri, MA. (Hadir langsung) 3. Dr. Ir. Dedeh Maryani, MM. (Hadir langsung)
Tim Penguji/Penelaah terdiri dari: 1. Dr. Hadi Prabowo, MM (Rektor IPDN), 2. Dr. Sampara Lukman, MA. (Direktur Pasca Sarjana Hadir langsung Memimpin jalanya sidang bersama Kaprodi Prof Dr. Ngadisah,MA) 3. Prof. Dr. Ngadisah, MA. (Kaprodi) 3. Prof. Dr. Khasan Effendy, M.Pd.(Daring) 4. Prof. Dr. Tjahya Supriatna, SU. (Daring) 5. Prof. Dr. I Nyoman Sumaryadi, M.Si. (Daring) 6. Prof. Dr. Triyuni Soemartono, MM.(Daring) 7. Dr. Kusworo, M.Si. (Hadir Langsung)
Riwayat singkat Dr. Maria Ekowati, S. Sos., M.AP. di lahirkan di Malang pada tanggal 05 September 1968, putri ke-1 (pertama) dari pasangan Bapak Saun Djojosumarto (Alm) dan Ibu Sringatun.
Riwayat Pendidikan: – SD Cilandak 05 Pagi Jakarta, lulus tahun 1982, – SMP Negeri 212 Jakarta, lulus tahun 1985, – SMA Negeri 55 Jakarta, lulus tahun 1988, – STIA LAN Jakarta Jurusan Administrasi Publik, lulus tahun 2002 (gelar Sarjana Sosial/S.Sos), – STIA LAN Jakarta Jurusan Administrasi Publik, lulus tahun 2013 (gelar Magister Administrasi Publik/M.AP)
Riwayat Pekerjaan: 1. Staf Bagi Kepegawaian (1989-2000), 2. Staf Bagian Kemahasiswaan dan Alumni (2000-2004), 3. Pengasuh Praja STPDN (2004-2006), 4. Staf Bagian Kemahasiswaan dan TU Direktur PPs (2007-2009), 5. Kasubid Program Profesi Kepamongprajaan PPs IPDN (2011-2013), 6. Dosen Tetap IPDN (2018-sekarang)

Disertasi Dr. Maria Ekowati, S.Sos.,M.AP. yang berjudul: “Implementasi Kebijakan Reformasi Birokrasi Sumber Daya Manusia dalam Mewujudkan Aparatur Profesional di Pemerintah Kota Depok”, secara konseptual terinspirasi dari isu penting mengenai Implementasi Kebijakan Reformasi Birokrasi di Bidang Sumber daya manusia dalam mewujudkan aparatur profesional. Berangkat dari isu tersebut, masalah aktual untuk diteliti dan relevan dengan bidang yang ditekuninya yang mendalami bidang ilmu pemerintahan.
Kajian empirik ini secara spesifik diarahkan untuk membahas implementasi kebijakan reformasi birokrasi sumber daya manusia dalam mewujudkan aparatur profesional menurut teori implementasi kebijakan publik Merilee S. Grindle. dan menggunakan metode penelitian kualitatif, informan penelitian sebanyak 26 orang yang ditentukan dengan purposive sampling dan accidental sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, studi kepustakaan dan observasi. Analisis data menggunakan Analisis Diskriptif yang dikembangkan dengan metode triangulasi sumber dan triangulasi teknis.

Dr. Maria Ekowati, S. Sos., M.AP. Telah berhasil memperoleh temuan penelitian dan menyusun Konsep Baru tentang Model Implementasi Kebijakan Reformasi Birokrasi Sumber Daya Aparatur Profesional di Pemerintah Kota Depok. Konsep baru tersebut merupakan hasil penerapan epistemologi Ilmu Pemerintahan. Hasil penelitian tersebut diharapkan memberikan manfaat bagi upaya peningkatan pemerintahan yang baik (Good Governance) yang berkaitan dengan masalah-masalah yang dihadapi dalam penyelenggaraan pemerintahan di daerah. Hasil penelitian ini juga menyajikan masukan dan pemikiran dalam pemecahan masalah pada penataan sumber daya aparatur di Pemerintah Kota Depok pada khususnya dan di Indonesia umumnya; memberi manfaat bagi pengembangan Ilmu Pemerintahan, dan sekaligus sebagai salah satu rerefensi bagi peneliti lain yang ingin melakukan penelitian lanjutan dalam bidang yang sama.

Pesan Promotor yang disamaikan oleh Prof. Dr. H. M. Aries Djaenuri, MA. Dengan Disertasi Dr. Maria Ekowati, S. Sos., M.AP., telah berhasil mencapai prestasi studi yang layak dibanggakan, juga berhasil menyusun konsep-konsep baru sebagai hasil pengembangan teori. Konsep-konsep baru sebagai hasil pengembangan teori. Konsep-konsep baru tersebut merupakan suatu kontribusi keilmuan sebagai pengembangan ilmu pengetahuan terutama ilmu pemerintahan yang semakin fungsional untuk mengkritisi fenomena pemerintahan yang berkembang secara dinamis.
Sekarang Dr. Maria Ekowati, S. Sos., M.AP. dihadapkan pada tantangan yang lebih besar dan tuntutan profesi PNS yang lebih berat. Artinya langkah panjang di dunia keilmuan untuk mendarmabaktikan ilmu pemerintahan tersebut bagi kepentingan masyarakat, bangsa dan negara.Kami berharap dan berpesan kepada saudari agar dapat membuktikan segenap kemampuan professional saudari di berbagai bidang, serta berperan aktif dalam pengembangan ilmu pemerintahan pada khususnya. Jauhkanlah rasa bangga yang berlebihan dan berujung pada kesombongan, kata orang bijak semakin kita banyak tahu tentang sesuatu hal, maka semakin banyak yang kita tidak tahu, oleh karena itu, jadilah insan profesional yang bertakwa, berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara. (Obe)