
Bekasi, aspirasipublik.com – Camat Sukatani, Kabupaten Bekasi Bennie Y Iskandar berharap pers menjadi kontrol terhadap kemajuan ekonomi pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah.
Bennie Y Iskandar menyebutkan bahwa Hari Pers Nasional (HPN) ini menjadi momentum yang tepat bagi pers untuk ikut serta mengedukasi dan mencerdaskan kehidupan bangsa.
“Di sinilah pers di era keterbukaan yang luar biasa ini mampu berperan, disamping mendinamisasi pikiran rakyat, namun juga mengawal pikiran rakyak,”ucapnya.
Selain itu, pers diharapkan mampu mengangkat kinerja petugas eksekutif dan legislatif. “Pers kan disebut pilar demokrasi yang keempat. Oleh karena itu pers memiliki tanggung jawab yang besar untuk memastikan demokrasi kita ini menjadi demokrasi yang terarah dan beradab,”tambahnya
Terakhir, Camat Sukatani Bennie Y Iskandar juga tak lupa mengucapkan selamat Hari Pers Nasional kepada para jurnalis di seluruh Indonesia.(sg)